Bondowoso – Pada Jumat, 29 September 2023, PAUD Terpadu Al Irsyad Al Islamiyyah Bondowoso menggelar kegiatan bakti sosial yang penuh makna di Yayasan Anak Yatim/Anak Asuh Al Fitroh Kademangan Bondowoso.
Dalam upaya mendidik dan mengajarkan nilai-nilai kepedulian kepada siswa, sekolah mengajak semua siswa Paud Terpadu Al Irsyad Al Islamiyyah untuk turut serta menyerahkan bantuan kepada para anak yatim.
Sambutan dari Kepala PAUD Terpadu, Ustadzah Mutmainnah Radjab, S. Pd, turut menyemangati para siswa untuk menjalankan nilai-nilai keagamaan dan kepedulian sosial. Ustadz Nuhan, sebagai perwakilan Pengurus Yayasan Anak Yatim/Anak Asuh Al Fitroh, memberikan sambutan yang menginspirasi dan penuh harap.
Acara dilanjutkan dengan pemberian bingkisan secara simbolis kepada anak yatim, diikuti dengan foto bersama dan makan bersama sebagai ungkapan kebersamaan. Kegiatan diakhiri dengan doa pulang sebagai wujud rasa syukur.
Tujuan kegiatan ini melibatkan pembelajaran untuk berbagi kepada anak yatim, mengenalkan keutamaan memberi kepada mereka, melatih siswa untuk menyayangi anak yatim, dan tentu saja sebagai pelaksanaan program Pendidikan Agama Islam (PAI).
Ustadz Nuhan, pengurus Yayasan Al Fitroh, berharap agar setiap siswa dapat membawa kebaikan ini dalam hidupnya dengan menyayangi anak yatim, sehingga kelak dapat dekat dengan Rasullullah di surga. Harapannya juga agar siswa terbiasa berbagi kepada sesama, khususnya kepada anak yatim, sebagai bentuk nyata dari ajaran agama Islam.